Friday, November 28, 2008

Ristek Ingin Kerjasama Microsoft di Open Source

Engkos Koswara
Jakarta. detik.com - Kementerian Riset dan Teknologi (Ristek) berharap bisa terus menjalin kerjasama dengan Microsoft. Bahkan, untuk hal-hal yang sifatnya Open Source. Hal itu disampaikan Engkos Koswara, Staff Ahli Menristek, saat meresmikan fasilitas unit peraga Worldwide Telescope di Observatorium Boscha, Lembang, Bandung, Kamis (27/11/2008). Menurut Engkos, Ristek menginginkan kerjasama agar Microsoft dan Open Source bisa co-existing (hidup bersama).

Engkos mencontohkan hal itu telah dilakukan dalam sebuah program pengembangan piranti lunak untuk mengendalikan robot yang dilakukan Ristek. Piranti lunak tersebut, ujarnya bisa berjalan pada sistem operasi Microsoft dan Open Source.

Ke depannya Engkos bahkan berharap lebih banyak lagi. "Kami sedang membicarakan untuk membangun Open Source Network," ujarnya.

Mengenai hal itu, pihak Microsoft belum berkomentar banyak. Toni Seno Hartono, National Technology Officer PT Microsoft Indonesia menyinggung bahwa beberapa aplikasi dari Microsoft Research memiliki sifat terbuka.

Toni mencontohkan aplikasi Worldwide Telescope yang menjadi ruh dari fasilitas peraga di Observatorium Boscha itu memiliki antarmuka yang terbuka. Dengan demikian, ujar Toni, pengembang bisa bebas membuat aplikasi yang berinteraksi dengan Worldwide Telescope.
( wsh / wsh )

0 donatur:

About This Blog

ini blognya yuda...!!!
lagi under construction!!

Blog Archive

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP